PEMELIHARAAN ALLAH SEBESAR IMAN ANDA (II Raja - raja 4:6)


TATA IBADAH PAGI/MALAM
Bulan Bina Keluarga GKI Di Tanah Papua
Kamis, 4 Juli 2019

Nyanyian Pembukaan : Oleh Adik
Nyanyian Mazmur 47 : 1-2
Bangsa dunia, hai bersoraklah! Tepuk tanganmu bagi Tuhan Hu,
dengan nyanyian puji-pujian. Maha tinggi Hu, firman-Nya teguh.
 Bumi gementar; Rajanya besar, segnap dunia patut menyembah.

Bangsa lain telah ditaklukan-Nya, pada kita yang aman dan senang,
duduk di negri indah tak terpri. Tanah pilihan di pusakakan
bagai milik sah Yakub, hamba-Nya. Kasih Tuhan Hu itulah teguh.

Nyanyian Rohani 11 : 1-2 “Kami Puji Engkau Hu”
Kami puji Engkau, Hu Tuhan yang empunya kuasa.
Dibesarkan nama-Mu oleh sekalian bahasa.
Barang dunia fana. PengasihanMu baka.

Suci keadaan Mu, Mahamurah, Mahakaya,
Orang-Mu yang berseru Kaulepaskan dari bahaya,
langit, bumi, milik-Mu, menghormati Kuasa-Mu.

Doa Pembukaan dan Doa Pembacaan Alkitab : oleh Kakak

Pembacaan Alkitab dan Renungan
Pembacaan Alkitab : II Raja raja 4 : 6  (Oleh Seorang adik)

Renungan  : Oleh Bapak
Tema : “PEMELIHARAAN ALLAH SEBESAR IMAN ANDA”
Kita tentu masih ingat pada saat Indonesia mengalami krisis, dan gereja-gereja sibuk untuk membagikan sembako dan menjual murah sembako kepada masyarakat yang berada di bawah garis kemiskinan. Bantuan ini dikatakan sangat membantu tetapi bersifat sementara. Elisa dalam pelayanannya berjumpa dengan orang kecil dan masyarakat biasa. Ia memberikan sebuah pelayanan yang mengentaskan. Ketika seorang janda dan anak-anaknya harus dijual sebagai budak untuk membayar utang-utangnya datang minta pertolongan, Elisa menyambutnya dengan empati dan peduli. Elisa siap membantu. Namun sang janda harus bekerja bersama-sama dengan anaknya meminjam buli-buli dari tetangganya.

Ini adalah mujizat pertama dari empat mujizat yang dilakukan oleh Elisa yaitu : memberikan uang kepada seorang janda yang ditimpa kemiskinan (4 : 1-7). Membangkitkan seorang anak laki-laki yang sudah mati (4 : 32-37). Menyehatkan makanan yang beracun (4 : 38-41. Dan memberikan makanan 100 orang (4:42-44). Mujizat-mujizat ini menunjukan kelembutan dan kepedulian Allah kepada orang-orang yang setia kepada-Nya. Melihat Allah bekerja mencukupkan kebutuhan pengikut-pengikutnya membantu kita untuk menunjukan keadilan dan serius-Nya kepada orang yang belum bertobat dalam perspektif yang benar.

Khusus pada ayat 6” Dikatakan bahwa Perempuan itu dan anak-anak laki-lakinya memgumpulkan bejana-bejana dari tetangga mereka, menuangkan minyak zaitun kedalam bejana-bejana itu dari satu buli-buli yang mereka miliki. Minyak zaitun dipakai untuk memasak, untuk menyalakan lampu, dan untuk bahan bakar.

Minyak itu berhenti mengalir ketika mereka tidak lagi memiliki tempat untuk menampungnya. Jumlah bejana yang mereka kumpulkan, menujukan iman mereka. Persediaan Allah sama besarnya dengan iman dan kemauan mereka untuk taat. Dari minyak inilah kemudian di jual dan janda ini membayar utang. Apa yang dapat kita simpulkan dari bantuan Elisa ini? Dengan bantuan ini keluarga di kokohkan dan memberdayakan keluarga, serta menangung masalah bersama-sama dan percaya pada Tuhan melalui perkataan Elisa. Elisa telah mengangkat status janda ini dari seorang budak menjadi seorang merdeka

Oleh sebab itu kita harus yakin dan percaya bahwa Allah sanggup menolong kita, asalkan kita memiliki iman yang besar, agar melalui kebesaran iman dan didalam kebesaran itu, Tuhan sanggup berbuat jauh melampaui semua yang kita minta atau yang kita bayangkan (Ef 3 : 20). Amin.

Nyanyian ( Persembahan keluarga ) : Oleh Kakak
Ny. Rohani  132 : 1-2 “Ya Tuhan,MurahMu Baka”
Ya Tuhan, murah-Mu baka. Di Sorga dan di dunia
berlimpahlah anugerah yang Kau beri

Ya Tuhan, kami tidak laik, Terimalah syukur yang naik,
karna karunia yang baik, yang Kau beri.

Doa  syukur dan Syafaat ( Doa Bapa kami )  Oleh : Bapak

Berkat : “Oleh Bapak 
Bilangan 6 : 24-26 TUHAN memberkati engkau dan melindungi engkau; TUHAN menyinari engkau dengan wajah-Nya dan memberi engkau kasih karunia; TUHAN menghadapkan wajah-Nya kepadamu dan memberi engkau damai sejahtera…..Amin.

Berlangganan update artikel terbaru via email:

Belum ada Komentar untuk "PEMELIHARAAN ALLAH SEBESAR IMAN ANDA (II Raja - raja 4:6)"

Posting Komentar

Hai, sahabat DEAR PELANGI ... silahkan memberi komentar sesuai topik dengan bahasa yang sopan.

YANG PALING BARU

JALAN DERITA BAGI KEBAIKAN MANUSIA (Lukas 23:26-49)

ABOUT ME

Foto saya
Sorong, Papua Barat Daya, Indonesia
Menemukan PELANGI dalam hidup sendiri dan menjadi PELANGI di langit hidup sesama. Like and Subscribe my youtube channel: DEAR PELANGI CHANNEL

Iklan

Display

Inarticle

Infeed