TATA IBADAH MINGGU ADVENT III


PANGGILAN BERIBADAH ( oleh Majelis Jemaat )
MJ.1: Jemaat Tuhan Yesus Kristus yang Allah kasihi ! Kita bersyukur bahwa hari ini kita boleh memasuki minggu advent yang ke-tiga, karena ibadah ini hendak menuntun kita untuk mengetahui tentang bagaimana sikap dan tindakan kita dalam rangka menerima kedatangan Tuhan Yesus Kristus, Penyelamat umat manusia.
MJ.2 : Tema perenungan adventus di minggu ketiga adalah “ Bagaimana caranya menerima kedatangan Sang Penyelamat.Waktu adalah saat dimana Tuhan menganugerahkan kehidupan, supaya kita menerima segala maksud Tuhan dan melakukannya dalam waktu Tuhan. Waktu ini adalah saat kedatangan-Nya, waktu dimana Tuhan datang kepada kita dan kita melihat kemuliaan-Nya.
MJ.1 : Minggu advent yang ke-3, adalah kesempatan yang tersedia bagi kita untuk bersikap dan bertindak menurut kehendak-Nya. Tuhan ada di sekitar hidup kita; Tuhan selalu hadir di mana kita berada dan bergumul; Tuhan datang pada waktu kita menyadarinya maupun pada saat kita tidak menyadarinya.
MJ.2 : Marilah kita siapkan diri untuk memasuki persekutuan ibadah dengan Tuhan saat ini.
Jemaat disilahkan berdiri, kita hendak memulai ibadah masa raya advent yang ke-3 dengan menyanyi dari Nyanyian Rohani 144:1 dan 3 “Segala benua dan langit penuh

Segala benua dan langit penuh,
dengan bunyi nama yang sangat merdu,
penghiburan orang berhati penat,
pengharapan orang yang sudah sesat.
Nama itu suci kudus, siapa belum mengenal Penebus?

Sekalian bangsa sekali hendak,
berlutut di hadapan Yesus kelak,
dan kita kiranya menyanyi serta,
malaekat di surga pujian sembah :
“Yesus, Yesus, Tuhan kudus,
dipuji kekal nama-Mu, Penebus.”

VOTUM DAN SALAM
P : Pertolongan kita adalah dalam nama Tuhan, yang menjadikan langit dan bumi, yang memelihara kesetiaan-Nya sampai selama-lamanya, dan yang tidak pernah meninggalkan perbuatan tangan-Nya. Amin !
Kasih karunia dan damai sejahtera, dari Allah Bapa dan Tuhan Yesus Kristus, menyertai jemaat sekalian dalam memasuki kehidupan di minggu advent yang ketiga ini.

NATS PEMBIMBING
P : Nats pembimbing dalam persekutuan ibadah minggu advent ketiga ini, dari Injil Lukas 21:28, yang berkata : “Apabila semuanya itu mulai terjadi, bangkitlah dan angkatlah mukamu, sebab Penyelamatan-mu sudah dekat.

NYANYIAN JEMAAT
Nyanyian Rohani  20 : 1-2 “ Terpuji Allah Israel
Terpuji Allah Israel, yang tlah melawat kita
dan turut niat-Nya kekal ‘ngerjakan suka-cita,
membawa penebusan-Nya dan akan tanda kasih-Nya
bangunkan tanduk slamat di rumah Daud,
hamba-Nya, yang dari awal dunia terjanji di nubuat.

Yaitu : kaum yang mengesah mendapat kelepasan,
tak ada lagi musuhnya, terangkat penindasan.
Kerja-Nya yang dimulai-Nya hendak menunjuk rahmat-Nya,
tentu diselesaikan. Kepada Abraham telah
disumpahkan-Nya kaul-Nya yang kini disampaikan.

HUKUM TUHAN
P : Dengarlah hukum Tuhan dari dalam Injil Matius 22 : 37 – 40  …………………….. Kiranya Roh Kudus menolong kita dalam melakukan hukum Tuhan ini. ( Jemaat duduk   )

PENGAKUAN DOSA  ( menurut Mazmur 26 dan 28 )
P : Jemaat Tuhan Yesus Kristus, marilah kita merendahkan diri di hadapan Tuhan Allah kita, dan hendaknya setiap orang mengaku segala salah dan dosanya. Jika kita berkata bahwa kita tidak berdosa, maka kita menipu diri sendiri dan kebenaran Allah tidak ada di dalam kita. Tetapi jika kita mengaku dosa, maka Allah itu setia dan adil sehingga Ia berkenan mengampuni salah kita dan membenarkan hidup kita.
J : Ya Tuhan ! berilah keadilan kepadaku; ujilah aku dan selidikilah hati-batinku; sebab aku sudah berdosa kepada-Mu dengan pikiran, perkataan dan perbuatan. Ya Tuhan ! pimpinlah aku supaya tidak hidup dalam penipuan, tidak munafik, tidak berbuat jahat dan hidup dalam kefasikan. Kiranya, jauhkan aku dari kebiasaan buruk dan suka kebohongan; Ya Tuhan, ampunilah kesalahanku yang tidak mencari wajah-Mu dan hidup tanpa kasih-Mu.
P+J : Dengarkanlah permohanan kami, ya Tuhan. Dalam nama Yesus Kristus, kami memohon, Amin.

NYANYIAN JEMAAT
Nyanyian Rohani 21:3 “ Mengapa dari Sorga

Mengapa dari sorga dengan mulianya
Ngkau hendak turun juga ke dalam dunia ?
Pengasihan belaka bri hati-Mu sedih,
manusia celaka yang Engkau sayangi.

BERITA KEAMPUNAN DOSA
P : Setiap orang yang mengaku dosanya kepada Tuhan dengan sungguh-sungguh, akan menerima keselamatan dari Tuhan Allah kita. Dalam Injil Yohanes 10:10b, Yesus bersabda : “ Aku datang supaya mereka mempunyai hidup, dan mempunyainya dalam segala kelimpahan.”

NYANYIAN JEMAAT
Nyanyian Rohani 26:1 dan 3 “Trus dari Surga datang-Ku
Trus dari surga datang-Ku.
Ku khabarkan kepadamu, 
selamat dan kesukaan
yang untuk kaum sekalian.

Yaitu Kristus, Penebus,
yang Tuhan kita yang kudus,
yang melepaskan dunia
serta menghapus dosanya.

PENGAKUAN IMAN RASULI ( jemaat berdiri )
P : Bersama semua orang percaya, kita mengaku iman percaya …………………………………..
P + J : (Menyanyi Ny.Rohani 77:4 “ Pujian syukur dan hormat ”)
Pujian syukur dan hormat, Tuhan-ku dan Allah-ku,
tlah kudengar Sabda slamat, kabar kesukaan-Mu.
Tlah kulihat nyata-nyata kemurahan-Mu besar. 
Amin rohku pun berkata : Amin sabda-Mu benar ! ( jemaat duduk )  

PEMBERITAAN FIRMAN TUHAN
Doa
Pembacaan Alkitab : LUKAS 1 : 26 - 38
Khotbah
Saat teduh

PERSEMBAHAN SYUKUR
P : Marilah kita membawa seluruh persembahan syukur kepada Tuhan, karena kebaikan-Nya yang tak terkatakan dalam kehidupan kita. Tuhan mengasihi orang yang memberi dengan suka-cita. Kita memuji Tuhan dari Ny.KJ. 450:1-5, “Hidup kita yang benar”
P + J : Nyanyian KJ. 450:1-5 “Hidup kita yang benar
Hidup kita yang benar haruslah mengucap syukur. 
Dalam Kristus bergemar; janganlah tekebur.
Reff : Dalam susah pun senang; dalam segala hal,
aku bermazmur dan ucap syukur; itu kehendak-Nya !

Biar badai menyerang, biar ombak menerjang,
aku akan bersyukur kepada Tuhan-ku.
Reff : Dalam susah pun senang; dalam segala hal,
aku bermazmur dan ucap syukur; itu kehendak-Nya !

Apa arti hidupmu ? Bukankah ungkapan syukur,
karna Kristus, Penebus, berkorban bagimu !
Reff : Dalam susah pun senang; dalam segala hal,
aku bermazmur dan ucap syukur; itu kehendak-Nya !

Bertekun bersyukurlah hingga suara-Nya kau dengar
“Sungguh indah anak-Ku, ungkapan syukurmu.”
Reff : Dalam susah pun senang; dalam segala hal,
aku bermazmur dan ucap syukur; itu kehendak-Nya !

Tuhan Yesus, tolonglah, sempurnakan syukurku.
Roh Kudus berkuasalah di dalam hidupku.
Reff : Dalam susah pun senang; dalam segala hal,
aku bermazmur dan ucap syukur; itu kehendak-Nya !
(Majelis Jemaat meletakan persembahan di meja altar lalu duduk )

DOA SYUKUR DAN SYAFAAT

NYANYIAN JEMAAT
Nyanyian Rohani 145:1-4 “Sertai kami, Tuhan
( ayat 1-3 dinyanyikan duduk, ayat 4 dinyanyikan berdiri )
Sertai kami, Tuhan, dengan anug’rah-Mu
berilah pertolongan melawan si setru.

B’ri  Sabda-Mu kerjakan, ya Yesus Penebus,
sekalian gerakan kehidupan kudus.

Terangi kami Tuhan, dengan cahaya-Mu,
di jalan kesungguhan ke kota-Mu teguh.

B’ri murah-Mu yang kaya dan berkat-Mu besar,
menguatkan percaya dan kasih yang benar.

PENGUTUSAN DAN BERKAT
P : Pulanglah dalam damai dan sejahtera, siap sedialah menantikan Juruslamat, terimalah berkat Tuhan :
KIRANYA ANUGERAH DARI TUHAN YESUS KRISTUS, PENGASIHAN DARI ALLAH BAPA, DAN PERSEKUTUAN DI DALAM KUASA ROH KUDUS,
MEMBERKATI DAN MENYERTAI KAMU SENANTIASA, HARI INI DAN SELAMA-LAMANYA.
P + J :     Amin …… Amin ……. Amin ……!

Berlangganan update artikel terbaru via email:

Belum ada Komentar untuk "TATA IBADAH MINGGU ADVENT III"

Posting Komentar

Hai, sahabat DEAR PELANGI ... silahkan memberi komentar sesuai topik dengan bahasa yang sopan.

ABOUT ME

Foto saya
Sorong, Papua Barat Daya, Indonesia
Menemukan PELANGI dalam hidup sendiri dan menjadi PELANGI di langit hidup sesama. Like and Subscribe my youtube channel: DEAR PELANGI CHANNEL

Iklan

Display

Inarticle

Infeed